Cara Mengatur Tampilan dan Kualitas Video
Cara Mengatur Tampilan dan Kualitas Video
Untuk membuat video yang lebih baik, yang harus kita lakukan selanjutnya adalah memperhatikan tampilan dan kualitas pada video yang akan kita buat. Banyak pebisnis online yang membuat video tetapi mereka tidak memperhatikan tampilan dan kualitas video mereka. Akhirnya video yang mereka miliki sering kali terlihat sangat kaku.
Nah ada beberapa hal yang harus kita perhatikan dan kita tambahkan pada video yang sedang kita buat. Berikut beberapa diantaranya… - Kualitas warna dari video. Kita harus memperhatikan kualitas warna dari video yang kita miliki karena warna pada video sering kali belum maksimal.
- Memberikan effect sinematic pada video. Dengan menambahkan effect ini, video kita akan terlihat seperti video-video yang diproduksi oleh perusahaan besar hehe.
- Menambahkan effect lainnya seperti zoom in, transisi dan lainnya.
- Menambahkan speed pada frame tertentu di dalam video
- Dan lainnya
Masih banyak tehnik lainnya yang bisa kita lakukan. Saran saya sering-seringlah melihat video-video yang ada di youtube sebagai bahan referensi. Saya sering melihat video-video yang dibuat oleh orang-orang bule sana (video intro atau video secara keseluruhan). Mereka sangat memerhatikan hal-hal kecil yang ada di video mereka. Seperti penggunaan warna yang tepat, effect-effect yang dapat membuat mata lebih nyaman dan lainnya. Banyak penonton yang merasa sangat puas dengan apa yang mereka lakukan pada video mereka. Dan mereka-mereka ini memiliki banyak subscriber. Kayanya ga ada salahnya jika kita juga mencobanya hehe.
Semua langkah-langkah ini bisa kita lakukan dengan menggunakan tools video editing yang saya jelaskan sebelumnya. Yang menjadi andalan saya untuk video editing ini adalah Adobe Premiere. Teman-teman dapat mempelajari cara menggunakan Adobe Premiere tersebut. ***
Semakin maksimal video yang kita buat maka hasil yang didapat pun akan semakin baik. Memang membutuhkan waktu yang lebih lama tapi kita akan merasa lebih puas nantinya
Post a Comment for "Cara Mengatur Tampilan dan Kualitas Video"